Bayar Layanan Google Workspace dengan Uang Rupiah, Mudah Lho!
Langganan Google Workspace bermanfaat dalam menunjang aktivitas bisnis. Anda bisa berkolaborasi dengan lebih mudah dan menyelesaikan pekerjaan secara lebih fleksibel. Semua itu bisa Anda dapatkan dengan berlangganan Google Workspace atau G Suite. Lalu, apakah bisa bayar Google Workspace dengan uang Rupiah?
Jawabannya, tentu saja bisa. Ingin tahu bagaimana caranya? Simak penjelasannya sebagai berikut, yuk!
Kelebihan Bayar Google Workspace dengan Rupiah
Jika berlangganan melalui Google Workspace, Anda bisa menjumpai banyak pilihan paket. Tersedia opsi Business Starter, Business Standard, Business Plus, dan Enterprise. Hanya saja, Anda tidak akan menjumpai pilihan layanan berlangganan Google Workspace rupiah di situ.
Lalu, kenapa harus memilih bayar langganan Google Workspace dengan mata uang rupiah? Alasan utamanya adalah karena lebih praktis. Pembayaran memakai uang rupiah memungkinkan Anda untuk melakukannya dengan berbagai cara. Bisa dengan transfer bank, kartu kredit, dan lain sebagainya.
Cara Bayar Google Workspace dengan Uang Rupiah
Bagaimana jika Anda ingin berlangganan Google Workspace dengan mata uang rupiah? Ada dua solusi yang bisa Anda lakukan, yakni:
1. Mengubah Pengaturan Pembayaran
Metode pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan melakukan perubahan mata uang pembayaran. Upaya ini bisa Anda lakukan jika sudah berstatus sebagai pengguna Google Workspace. Selain itu, fitur ini sifatnya permanen. Kalau Anda sudah mengubahnya, maka Anda tidak bisa lagi mengembalikan ke pengaturan awal.
Cara mengubah pengaturan pembayaran Google Workspace sangat mudah. Anda bisa melakukannya dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:
- Masuk ke halaman Konsol Google Admin. Anda bisa melakukannya dengan menggunakan akun administrator.
- Pilih Menu lalu lanjutkan ke opsi Penagihan dan Langganan.
- Pada bagian Paket Pembayaran, Anda dapat mengeklik opsi Ubah Mata Uang Pembayaran.
- Ikuti petunjuk cara mengubah mata uang pembayaran di layar, dan pilih opsi ke mata uang rupiah.
2. Berlangganan Google Workspace via Vendor Resmi
Selanjutnya, ada pula cara yang lebih praktis. Anda bisa berlangganan Google Workspace rupiah melalui vendor resmi di Indonesia. Salah satunya adalah melalui layanan Nusa.ID.
Nusa.ID menyediakan akses berlangganan Google Workspace dengan pembayaran mata uang rupiah. Pilihan cara pembayaran yang tersedia pun beragam, bisa Anda pilih metode yang paling praktis dan nyaman.
Selanjutnya, Anda tinggal menentukan pilihan paket berlangganan Google Workspace yang sesuai untuk kebutuhan bisnis. Kalau bingung, tak perlu khawatir. Tersedia fasilitas konsultasi gratis yang bisa Anda manfaatkan.
Yuk, segera dapatkan berbagai manfaat Google Workspace dengan berlangganan melalui Nusa.ID!
Comments ()